Senin, 09 Februari 2009

Waspada Jika Segel Obat Rusak

Bermula dari kejadian yang menimpa anak temen saya. Ceritanya anak temen saya itu mengalami problem susah makan. Ibunya berusaha membelikan vitamin dari sebuah apotek tentunya yang dicari adalah vitamin penambah nafsu makan. Oleh petugas apotek diberi sebotol sirup dengan merk tertentu tapi segelnya sudah rusak. Ketika ditanyakan oleh temen saya kenapa segelnya rusak, petugas apotek tersebut menjawab kalau ke dalam obat tersebut sudah ditambahkan bahan berkhasiat yang lainnya. Tanpa curiga temen saya menerima dan meminumkan obat tersebut kepada anaknya. Ternyata nafsu makan anaknya jadi bertambah, awalnya kalau makan suka nggak habis setelah minum obat itu malah minta tambah. Temen saya seneng banget. Saking senengnya promosi ke temen-temen termasuk aku. Kebetulan aku bertemu anaknya sewaktu menjemput anakku sekolah. Kulihat ada perubahan, pipinya tembem "gembil", lenganya juga kelihatan lebih besar begitu pula dengan ruas-ruas jarinya. Tapi aku pikir gemuknya koq kelihatan nggak wajar, seperti bengkak-bengkak. Aku jadi ingat dengan obat tertentu "golongan steroid" yang punya efek samping khas, obat ini memang bisa meningkatkan nafsu makan tapi dampak buruknya bisa menyebabkan wajah seperti bulan (moon face), bengkak2, penggunaan lama bisa merusak ginjal. Aku tergerak untuk mencari tahu kandungan bahan berkhasiat yang ditambahkannya itu apa. Alhamdulillah berkat bantuan temenku yang lain akhirnya kudapatkan sampel. Lalu sampel itu kubawa ke BPOM (Balai Pemeriksaan Obat & Makanan) untuk diperiksa. Sayang BPOM bilang aku tidak bisa mengetahui hasil pemeriksaannya dengan alasan keamanan. Meskipun demikian aku sedikit lega karena obat itu sudah di tangan lembaga yang tepat, biarlah mereka yang menindaklanjuti bila terjadi penyalahgunaan obat. Dengan peristiwa tersebut sebaiknya kita hati-hati jika membeli obat pastikan segelnya tidak rusak kecuali jika obat tersebut dibeli atas resep dokter yang memang perlu dicampur dengan bahan lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar